Perjalanan Kuliah Kerja Nyata Kebangsaan Desa Santaban Sebagai Wilayah Perbatasan Indonesia-Malaysia

  • Ketua Pengabdian: Muhammad Firman Tauhid | Anggota : Siti kamilah, Della Sukmawati, Septiyaningsih, Annisa Shada Azzuhra Putri, Aisyah Ayu Nararya, Fadhila Luqman, Farhatun Najiah, Belo Faustinus
  • Tahun Pengabdian: 2023

Deskripsi

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan kegiatan intrakurikuler perguruan tinggi yang memadukan dharma pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat sekaligus dalam satu kegiatan. Program ini dimaksudkan agar mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu pengetahuan yang didapatnya di perguruan tinggi, mengembangkan soft skills, mematangkan kepribadian guna menumbuhkan jiwa kebangsaan atau cinta tanah air, serta rasa percaya diri dalam mempersiapkan diri menghadapi realitas kehidupan sosial kemasyarakatan, belajar bersama masyarakat, dan turut memberdayakan masyarakat di lokasi kegiatan. Kabupaten sambas merupakan salah satu lokasi tujuan dari KKN Kebangsaan ke XI 2023. Dimana di dalamnya memiliki beberapa kecamatan salah satunya yaitu Kecamatan Sajingan Besar. Kecamatan ini merupakan salah satu wilayah yang berbatasan langsung dengan negara tetangga yaitu Malaysia. Salah satu desa yang terletak di Kecamatan Sajingan Besar yaitu Desa Santaban yang terbagi atas tiga dusun, Dusun Senipahan, Dusun Batang Air dan juga Dusun Sasak. Dimana mayoritas bersuku Dayak dengan agama kristen. Desa Santaban merupakan desa dengan potensi sumber daya alam dan sumber daya manusia yang sangat berlimpah. Desa ini memiliki Perkebunan sawit yang unggul. Akan tetapi dibalik potensi tersebut terdapat beberapa yang harus dibenahi kembali seperti kurangnya lahan pertanian dan pemahaman pemanfatan potensi pangan, keterbatasan bahan pertanian, rendahnya minat baca masyarakat, dan kesadaran perilaku hidup bersih dan sehat. Dalam menekan permasalahan tersebut, tim pengabdi melakukan beberapa kegiatan program kerja diantaranya

 

 

1.    Sahabat Belajar
Kegiatan berupa pembelajaran tambahan bagi para siwa/i SD yang berjalan setiap hari kamis-sabtu yang berfokus pada pembelajaran dasar calistung dan bahasa inggris dengan menerapkan pendekatan layaknya sahabat agar menurunkan kejenuhan anak-anak dan apa yang disampaikan dapat ditangkap dengan lebih mudah. Dalam proses Sahabat Belajar ini dilakukan di SDN 009 senipahan dengan sistem kelas A (kelas 1 dan 2), kelas B (kelas 3 dan 4), dan kelas C (kelas 5 dan 6).Program kerja ini menjadi salah satu upaya yang dilakukan untuk menekan angka buta huruf dan meningkatkan taraf hidup generasi muda. Kegiatan berhasil berjalan dengan lancar dan sukses dengan kegiatan dihadiri setidaknya 10 siswa/i di setiap kelas dan dengan adanya asistensi tugas yang mereka selalu tanyakan ketika diluar waktu pembelajaran di posko.


2.    NOTH (Nasionalism Goes to School)
Pada Kegiatan ini memberikan pengetahuan dan bekal bagi siswa-siswa tersebut bahwa salah satu perwujudan sikap cintah tanah air dengan mengindahkan hal-hal kecil seperti upacara bender. Kegiatan NOTH dilakukan secara rutin setiap jumat dan minggu yang melibatkan Mahasiswa KKN Kebangsaan sebagai pelatih bagi siswa-siswa SDN 009 Senipahan dan Babinsa Santaban. Kegiatan berhasil berjalan dengan lancar dan sukses dengan terlaksananya kegiatan upacara di setiap hari senin.


3.    Pondok Baca
Program ini merupakan salah satu upaya, meningkatkan kemampuan dan minat baca siswa/I dusun senipahan. Perpustakaan mempunyai peran penting dalam pelaksanakan pembelajaran. kondisi perpustakaan SDN 009 Senipahan cukup lama tidak dipergunakan melihat banyaknya debu dan banyak buku-buku yang sudah rusak akibat dimakan tikus dan serangga lainnya. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut mahasiswa melakukan sentuhan ulang terhadap perpustakaan, dengan cara menata dan mengkoordinir buku sesuai tema. Kegiatan ini melibatkan mahasiswa(i) KKN Kebangsaan dan guru sebagai perencana, pengkoordinir dan pengawas serta juga siswa-siswi dusun senipahan. Kegiatan berhasil berjalan dengan lancar dan sukses dengan terbenahinya buku buku yang tak terpakai dan kondisi perpustakan yang kembali layak dioperasikan seperti pada umumnya.


4.    FPS (Forum Pertanian Senipahan)
FPS (forum pertanian senipahan) adalah forum yang diadakan untuk meluruskan isu pertanian dusun setempat agar lahan pertanian dapat dimanfaatkan dengan maksimal, sehingga dapat berdampak baik terhadap penghasilan masyarakat desa setempat. Kegiatan berlangsung pada Senin, 14 Agustus 2023 yang bertempat di Posyandu dusun senipahan Desa Santaban pukul 14.00 WIB sampai selesai. Kegiatan dihadiri 10 kepala keluarga setempat dan civitas kelompok tani serta babinsa dan aparat desa. Kegiatan berhasil memperoleh kesepakatan bersama antar civitas kelompok tani, warga dan juga PPL, dengan mencoba membentuk ulang keanggotaan GAPOKTANI yang sebelumnya tidak jelas alur koordinasi yang terjadi karena ketua GAPOKTANI yang jauh dari wilayah dusun sehingga ada beberapa informasi dan bantuan yang disampaikan PPL terhadap ketua GAPOKTANI tetapi tidak menyentuh civitas GAPOKTANI setempat. Selain itu warga setempat diberikan 1 karung bibit jagung dari PPL yang diharapkan bisa di kembangkan di dusun setempat melalui keanggotaan GAPOKTANI yang baru.


5.    Gerakan Pengelolaan Air dan Cegah Stunting
Kegiatan ini berupa sosialisasi dan pemeriksaan kesehatan untuk ibu hamil, batita, balita dan anak-anak. Kegiatan ini bekerja sama dengan bidan Dusun Senipahan beserta kadernya yang berperan aktif dalam pemeriksaan kesehatan dan sosialisasi serta disambut oleh antusias masyarakat yang tinggi dari pagi hari hingga siang hari. Kegiatan ini dilaksanakan pada 15 Agustus 2023 yang bertempat di Posyandu Dusun Senipahan Desa Santaban pukul 09.00 WIB. Kegiatan ini berjalan lancar dengan dihadiri oleh kurang lebih 20 ibu rumah tangga beserta anak nya dan diharapkan masyarakat lebih peduli terhadap pencegahan diare dan stunting yang mana salah satu penyebabnya adalah pengelolaan air yang tidak tepat untuk dikonsumsi serta lebih memperhatikan lagi kebutuhan gizi untuk anak-anak mereka agar terhindar dari stunting

 


6.    DESTANA (Desa Tangguh Bencana)
Kegiatan ini berupa forum bersama seluruh aparatur desa dan tentunya warga desa untuk membahas pembentukan Desa Tangguh Bencana Desa Santaban. Destana diartikan sebagai sebuah desa yang memiliki kemampuan mandiri untuk beradaptasi dalam menghadapi potensi ancaman bencana serta mampu memulihkan kembali kondisi dari dampak bencana dengan segera. Oleh karena itu Destana menjadi salah satu indeks pembangunan desa. Selain menjadi strategi dalam menagntisipasi, mengatasi dan merehabilitasi dampak dari isu bencana alam setempat, destana juga menjadi salah satu sarana dalam meningkatkan kembali pemahaman kelembagaan terhadap masyarakat setempat. Kegiatan ini melibatkan mahasiswa(i) KKN Kebangsaan sebagai moderator sekaligus menjeaskan kembali terkait destana terhadap seluruh warga desa.


7.    SEKAR (Senipahan Berkarya)
Masyarakat desa memiliki kemampuan menganyam yang sangat baik dengan bahan yang sering mereka temui di lingkungan sekitar yaitu daun pandan hutan. Hal tersebut dapat menjadi potensi one village one product jika dapat dikembangkan kedepannya, sehingga menjadi buah tangan khas dusun senipahan. Selain itu kami juga melakukan sosialisasi terkait digital marketing sehingga warga paham terkait potensi digitalisasi dalam perekonomian setempat. Kegiatan pelatihan ini dilaksanakan sebanyak 2 kali pertemuan pada 2 dan 9 Agustus yang bertempat di Kediaman pak RT 07 dusun senipahan pukul 15.00 WIB. Kegiatan dihadiri oleh istri ketua RT setempat, ketua PKK desa setempat, ibu-ibu serta pemuda wanita setempat. Kegiatan berjalan lancar dengan dihasilkan produk anyaman berupa tikar , wadah nasi serta hiasan dinding.


8.    SEIMAN (Senipahan Beriman)
Berdasarkan hasil pengamatan di sepanjang jalanan dusun senipahan dari RT ke RT terdapat banyak sampah bertebaran. Kurangnya kesadaran dan kepedulian masyarakat tentang kebersihan lingkungan menjadi penyebab utama banyaknya sampah. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut kami mengadakan kegiatan ini dalam bentuk gotong royong yaitu dengan membersihakan sampah yang bertebaran, memotong rumput menggunakan mesin potong, serta menyapu. Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari Minggu yang dilakukan di setiap RT di Dusun Senipahan mulai pukul 15.00 WIB sampai selesai. Kegiatan tetap berjalan dengan lancar walaupun kurangnya partisipasi masyarakat. Diharapkan untuk kedepannya warga dusun senipahan lebih meningkatkan kesadaran dan kepedulian tentang kebersihan lingkungan. Diharapkan juga ditingkatkan partisipasi warga setempat untuk kegiatan jumat beriman selanjutnya.


9.    SANPEDIA (Santaban Pedia)
Pengembangan profil desa dengan mempergunakan teknologi yang semakin berkembang dan memlihat peluang terhadap sosial media yang semakin canggih. Dimanfaat kan untuk kemajuan desa dengan terbentuknya website dan sosial media desa yang diserahkan kepada perangkat desa tidak memerlukan biaya tambahan hanya memerlukan jaringan yang stabil mengigat dan melihat di desa ini masih banyak tempat yang jaringannya tidak stabil, pembuatan website desa dan sosial media desa ini bertujuan untuk memperkenalkan desa kepada masyarakat luar, mengenalkan potensi yang terdapat didesa mulai dari SDM, SDA, dan potensi-potensi lainnya. Selain untuk mengenal juga bertujuan untu menambah pengahsilan yang mana website dan sosial media ini bisa digunakan untuk wadah jual beli barang yang diproduksi oleh warga desa santaban misalkan hasil anyaman yang di jalan kan oleh ibu-ibu PKK dan potensi alam lain yang dimiliki oleh desa santaban


10.    Senipahan Traffic
Dalam kegiatan ini mahasiswa(i) KKN Kebangsaan mengajak karang taruna untuk membantu memasangkan plang jalan. Kegiatan ini dilakukan di dasarkan pada hasil lapangan bahwa Dusun Senipahan masih belum terdapat plang jalan untuk ke Dusun Senipahan dan Gapura selamat datang ke Dusun Senipahan. Hal ini membuat Masyarakat ataupun orang dari luar Dusun Senipahan ketika ingin ke sana tidak tau apakah sudah sampai tujuan ke dusun atau belum. Kegiatan dilaksanakan pada Jumat – Selasa, 12 – 17 Agustus 2023.


11.    DREAMER (Kelas Bercerita dan Berbagi)
Berdasarkan observasi, kami melihat suatu masalah dimana minat anak dalam memiliki impian besar dan berani mencoba masih kurang. Hal ini membuat kami mengambil kelas motivasi untuk mengajak anak – anak dalam bercerita dan berbagi akan impian dan harapan mereka yang dituangkan dalam sebuah pohon harapan yang menjadi simbol mimpi yang akan terus tumbuh hingga saatnya tiba akan menumbuhkan buah mimpi yang matang dan siap untuk digapai. Selain itu kegiatan juga berupa sharing dan nonton bersama anak – anak dusun. Kegiatan ini berjalan dengan lancar dimana minat anak – anak sangat besar dalam kelas motivasi ini. Besar harapan kami setelah kegiatan ini selesai adalah anak – anak berani bermimpi besar dan bercerita.

 


12.    DECADE ( Desa Ceria Merdeka)
Desa ceria merdeka merupakan persiapan untuk acara 17 Agustus 1945 di Desa Santaban. Ini merupakan kegiatan yang bertujuan untuk menciptakan kegembiraan bagi semua orang dan semua lapisan masyarakat dengan melibatkan seluruh RT dari Desa Santaban. Kegiatan ini berjalan dengan lancar dengan pembagian 2 kelompok panitia untuk di kantor desa dalam perhelatan perlombaan antar RT dan SD dalam perhelatan antar siswa/i SDN 009 Senipahan. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 7 – 17 Agustus 2022, yang bertempat di dua lokasi yaitu lapangan SDN 009 Senipahan dan Lapangan Kantor Desa Santaban.


13.    Giat PHBS
Kegiatan ini merupakan wujud peningkatan pemahaman PHBS di usia dini melalui sosialisasi dan praktek cuci tanagn dan sikat gigi kepada seluruh siswa-siswi SDN 09 Senipahan dari kelas 1 hingg 6. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 12 Agustus 2022, yang bertempat di lapangan SDN 09 Senipahan. Kegiatan ini berjalan dengan lancar dengan pembagian 2 kloter yaitu kelas 1-3 untuk sikat gigi dan 4-6 mencuci tangan, begitupun sebaliknya. Hal ini sekaligus menjadi salah satu upaya untuk menekan angka stunting dengan wawasan pola hidup sehat yang diberikan sejak dini

 

 

Dari rangkaian program kerja yang dilaksanakan tim pengabdi, diharapkan mampu menstimulasi nilai-nilai pendidikan, kesehatan, ketahanan pangan dan tentunya rasa cinta tanah air masyarakat wilayah perbatasan. Tidak hanya masyarakat tetapi para generasi muda penopang bangsa yang akan menjadi ujung tombak pergerakan kemajuan negeri di masa mendatang.
 


Manfaat

  1. Menjadi bahan dalam meningkatkan wawasan kebangsaan, serta menumbuhkan jiwa nasionalisme dalam semangat persatuan dan kesatuan bangsa
  2. Terbentuknya pola pikir ilmiah mahasiswa dalam setiap menganalisis dan menyelesaikan masalah pragmatis yang ada di masyarakat
  3. Terbangunnya sikap kepedulian sosial dan rasa tanggung jawab terhadap kesejahteraan hidup masyarakat di daerah
  4. Menstimulasi keterampilan mahasiswa dalam melaksanakan program-program pemberdayaan masyarakat, pengembangan daerah, dan pembangunan nasional
  5. Terbangunnya kesadaran dan kemandirian masyarakat dalam mengelola potensi wilayah serta memecahkan masalah yang ada di daerahnya
  6. Diperolehnya pemikiran ilmiah serta keterampilan teknis dalam merencanakan dan melaksanakan kegiatan pembangunan dan pengembangan daerah;
  7. Terwujudnya ide kreatif dan inovatif yang diperlukan dalam pemberdayaan dan penguatan kemandirian daerah dengan berbagi pengalaman bersama mahasiswa dari berbagai daerah di seluruh tanah air

 

AGENDA

12

Mar

Workshop Pembuatan Video Aftermovie KKN ITK
09.00 WITA s/d 12.00 WITA
Zoom Meeting : https://s.itk.ac.id/video_aftermovie

16

Feb

Scholarship Info Session : AUSTRALIA AWARDS
10.00 - 12.00 WITA
Zoom Cloud Meeting (https://s.itk.ac.id/zoom_aas)

11

Feb

Diseminasi Inovasi Edisi #1
13.30 WITA - Selesai
Via zoom meeting dan Youtube Institut Teknologi Kalimantan
Lihat Selengkapnya