Kampung Nelayan Berdasi 1 merupakan Kawasan wisata edukatif dan ekowisata yang terletak di Kelurahan Kariangau, Kota Balikpapan. Lokasi ini memiliki potensi besar sebagai destinasi wisata berbasis lingkungan karena dikelilingi oleh hutan mangrove. Namun, berdasarkan observasi awal, ditemukan bahwa beberapa fasilitas penunjang wisata seperti, warna cat dinding usang, papan informasi tidak ada, tempat duduk pemancing, logo mitra, mushola yang kurang terawat dan area bersantai mengalami kerusakan ringan akibat kurangnya pemeliharaan rutin oleh pengelola. Program kerja ini bertujuan untuk melakukan pemeliharaan dan perbaikan fasilitas sarana dan prasarana wisata yang telah ada untuk menunjang kenyamanan pengunjung dan meningkatkan daya tarik kawasan wisata. Kegiatan yang dilakukan meliputi pembersihan area wisata dari sampah, pengecatan ulang dinding fasilitas umum, pembuatan papan informasi, dan pembersihan area mushola. Melalui program ini, diharapkan peningkatan kualitas infrastruktur wisata secara fisik serta tumbuhnya kesadaran masyarakat dan pengunjung dalam menjaga dan merawat fasilitas umum secara berkelanjutan. Pemeliharaan ini juga menjadi salah satu upaya strategis dalam mendukung pengembangan Kampung Nelayan Berdasi 1 sebagai destinasi ekowisata di Balikpapan.
Gambar 1. Pemeliharaan Sarana dan Prasarana
Pembibitan mangrove Kampung Nelayan Berdasi 1 yang terletak di Kelurahan Kariangau, Kota Balikpapan, merupakan kawasan pesisir yang memiliki ekosistem mangrove yang cukup luas dan potensial untuk dikembangkan sebagai kawasan konservasi dan ekowisata. Namun, sebagian wilayah pesisir mengalami penurunan kualitas vegetasi mangrove akibat aktivitas manusia, abrasi, tercemarnya kualitas air di lingkungan wisata dan kurangnya upaya reboisasi secara berkelanjutan. Program kerja ini bertujuan untuk mendukung upaya pelestarian lingkungan dan pengembangan ekowisata melalui kegiatan pembibitan mangrove. Kegiatan ini mencakup pengumpulan propagul (bibit alami) dari jenis mangrove yang ada di sekitar kawasan, persiapan media tanam menggunakan polybag dan tanah lumpur, serta penyusunan area pembibitan di lokasi yang aman dari pasang surut. Pelaksanaan program ini melibatkan partisipasi aktif masyarakat yang turut hadir.
Gambar 2. Pembibitan Mangrove
Wisata Kampung Nelayan Berdasi terbagi menjadi dua lokasi yaitu Kampung Nelayan Berdasi 1 dan Kampung Nelayang Berdasi 2 pada Kelurahan Kariangau, Kota Balikpapan. Kelurahan Kariangau dikenal sebagai kawasan dengan potensi perikanan dan ekowisata bahari yang cukup menjanjikan. Sebagian besar masyarakatnya berprofesi sebagai nelayan, sehingga memiliki pengetahuan dan keterampilan yang cukup dalam aktivitas perikanan, termasuk kegiatan memancing. Hal ini menjadi dasar terhadap pelaksanaan program kerja "Lomba Memancing" sebagai salah satu kegiatan partisipatif dan rekreatif yang melibatkan warga dan daya tarik pada pengunjung. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempererat hubungan sosial antarwarga, menggali potensi lokal sebagai aset wisata, serta mendorong semangat kompetitif melalui kegiatan yang relevan dengan keseharian masyarakat. Selain itu, lomba memancing juga menjadi bagian dari upaya menarik minat wisatawan untuk mengenal lebih dekat budaya dan kehidupan masyarakat pesisir Kampung Nelayan Berdasi. Kegiatan lomba dilaksanakan di Kampung Nelayan Berdasi 2. Panitia dari tim KKN G5 ITK bersama dengan pihak pengelola wisata bertugas untuk mempersiapkan perlengkapan lomba, peraturan teknis, serta hadiah bagi peserta terbaik. Lomba ini terbuka untuk umum, baik bagi warga lokal maupun wisatawan yang sedang berkunjung, sehingga juga diharapkan dapat meningkatkan jumlah kunjungan ke kampung wisata tersebut. Melalui kegiatan ini, diharapkan tidak hanya terjalin keakraban antarwarga, tetapi menjadi wadah hiburan, edukasi, sekaligus promosi untuk Kampung Nelayan Berdasi 2 sebagai destinasi wisata.
Tim Pelaksana Pengabdi:
1. Ni'matus Sholihah, S.TP.,M.T.P (Teknologi Pangan/FRTI/ITK)
2. Muhammad Al Ryandifa (Teknik Perkapalan/FPB/ITK)
3. Daffa Ahmad Naufal (Teknik Perkapalan/FPB/ITK)
4. Adam Wahyu Ilahi (Teknik Perkapalan/FPB/ITK)
5. Myraicle Heryo Putra (Teknik Perkapalan/FPB/ITK)
6. Reyza Aji Nugraha (Teknik Perkapalan/FPB/ITK)
7. Azwar Rasyied (Teknik Kelautan/FPB/ITK)
8. Calista Maharani (Teknik Kelautan/FPB/ITK)
9. Amanda Fara Aulia (Teknologi Pangan/FRTI/ITK)
10. Nova Bachtiar (Teknologi Pangan/FRTI/ITK)
11. Lowry Gabriel Simanjuntak (Teknik Perkapalan/FPB/ITK)
1. Meningkatkan minat masyarakat terhadap wisata di Kampung Nelayan Berdasi 1.
2. Pemeliharaan fasilitas sarana dan prasarana wisata sebagai upaya dalam mendukung kualitas dan daya tarik destinasi wisata.
3. Mendukung keberlanjutan Ekowisata.
4. Menjadi sarana edukasi dan pemberdayaan masyarakat tentang pentingnya ekosistem pesisir.
5. Mendukung dan Melestarikan Konservasi lingkungan pesisir.
6. Sumber edukasi bagi masyarakat dan generasi muda.