Pemberdayaan Remaja Melalui Edukasi Desain Grafis Dan Pelatihan Pembuatan Kompos Pada Rt 04 Kelurahan Kampung Baru Ulu Balikpapan Barat

  • Ketua Pengabdian: Rahmi Yorika, S.Si., M.Sc. | : Anggota Eka Masrifatus Anifah, S.T., M.Sc.
  • Tahun Pengabdian: 2023

Deskripsi

Kegiatan Pengabdian masyarakat merupakan salah satu dari tiga komponen tri dharma perguruan tinggi. Pada kegiatan ini mahasiswa diharapkan mampu untuk hadir di tengah-tengah masyarakat untuk berkontribusi dalam memberikan nilai tambah dalam bentuk materil maupun imateril terhadap masyarakat disekitar. Salah satu kegiatan yang dilakukan oleh Mahasiswa Institut Teknologi Kalimantan untuk menunjukkan rasa kepedulian kepada masyarakat ialah dengan melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) pada masyarakat di Kelurahan Baru Ulu dengan kolaborasi bersama Rumah Panji. Kegiatan ini dilaksanakan oleh kelompok KKN 8B Jurusan Ilmu Kebumian dan Lingkungan.

 

Pembukaan kegiatan KKN  dilaksanakan pada Sabtu 18 Maret 2023, dilaksanakan bertempat di Kantor Kelurahan Kampung Baru Ulu, Balikpapan Barat. Kegiatan awal dibuka dengan pengenalan anggota tim KKN B8 sebagai suatu tanda simbolis kelompok B8 akan melakukan kegiatan Kuliah Kerja Nyata dan dilanjutkan dengan sesi penyampaian materi sosialisasi tentang “Pencegahan Kenakalan Remaja” dan sharing session bersama para peserta.

 

Setelah para remaja diberikan pengetahuan untuk membentengi dari kenakalan remaja, para remaja juga harus dibekali dengan keterampilan yang diharapkan dapat mengisi waktu luang para remaja sekaligus menjadi modal untuk bersaing dalam mendapatkan pekerjaan bahkan bisa menciptakan lapangan pekerjaan sendiri. Modal keterampilan tersebut, didapatkan melalui pelatihan desain grafis yang dapat dituangkan pada media cetak, sehingga kemampuan untuk membuat iklan sejenisnya.  Diharapkan dengan adanya pelatihan ini, para remaja bisa menyalurkan dan menghabiskan waktu dengan kegiatan positif dan dapat menghasilkan potensi yang baik bagi para remaja itu sendiri.Sasaran peserta pada pelatihan design disini adalah para remaja-remaja RT 04 Gn. Bugis. Para peserta memiliki semangat dan antusias yang tinggi pada saat kegiatan berlangsung. Terlihat para remaja sangat ingin mengetahui lebih dalam terkait aplikasi yang digunakan dalam kegiatan pelatihan ini. Pada pelatihan design, digunakan aplikasi pendukung yaitu Adobe Illustrator. Kegiatan Pelatihan design ini dilaksanakan dengan 3 kali program pertemuan dan ditutup dengan lomba desain.

 

RT 04 Kelurahan Kampung Baru Ulu Balikpapan Barat juga merupakan wilayah dengan penduduk yang cukup padat sehingga sampah rumah tangga juga merupakan permasalahan yang ada wilayah tersebut. Selain itu, pada lokasi KKN, juga terdapat terdapat UMKM yang bergerak dalam sektor pamanfaatan kayu dimana hasil samping dari produksi kayu tersebut ialah serbuk kayu yang belum dimanfaatkan warga sekitar. Serbuk kayu ini akan menjadi salah satu bahan baku pembuatan kompos ditambah sampah organik rumah tangga masyarakat dan EM4 sebagai agen starter untuk meningkatkan kualitas dari kompos dan dapat mempercepat pembuatan kompos. Pelaksanaan kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat setempat dengan menjadikan kompos yang telah dibuat untuk dijual kembali.

 

Kegiatan KKN ini terealisasi dengan baik dikarenakan masyarakat setempat menyambut kegiatan ini dengan antusias melalui mitra Kerjasama Rumah Panji yang bersedia membantu memfasilitasi kelompok 8B ITK dalam menyediakan tempat pelaksanaan dan juga senantiasia memberikan semangat, kritik dan saran sehingga kelompok KKN dapat menyelesaikan kegiatan ini dengan baik.


Manfaat

1. Pemberdayaan remaja melalui peningkatan keterampilan remaja pada RT 04 Gn Bugis berupa keterampilan desain grafis dan kemampuan membuat kompos.
2. Menjadi solusi bagi RT 04 Gn Bugis dalam hal pengelolaan sampah organik.

AGENDA

12

Mar

Workshop Pembuatan Video Aftermovie KKN ITK
09.00 WITA s/d 12.00 WITA
Zoom Meeting : https://s.itk.ac.id/video_aftermovie

16

Feb

Scholarship Info Session : AUSTRALIA AWARDS
10.00 - 12.00 WITA
Zoom Cloud Meeting (https://s.itk.ac.id/zoom_aas)

11

Feb

Diseminasi Inovasi Edisi #1
13.30 WITA - Selesai
Via zoom meeting dan Youtube Institut Teknologi Kalimantan
Lihat Selengkapnya