Heptalogy KKN ITK Sukseskan Branding Wisata Bamboe dengan Teknologi Informasi

  • Ketua Pengabdian: Arif Wicaksono Septyanto | Anggota : Muhammad Sahibul Said, M. Ikhsan Alif S, Agustina Hariyani, Anita Adetia, Helmi Nadilla Yahya, Rafy Maulana Ichsan Hidayat, Rara Andini, Muhammad Sahibul Said, Sindi Lukmaini
  • Tahun Pengabdian: 2023

Deskripsi

Pengabdian kepada Masyarakat - Pada tahun 2023 ini, sejak awal Februari hingga pertengahan Juni 2023, ITK melaksanakan kegiatan KKN. Salah satu lokasi target dari tim KKN ITK adalah ekowisata di Kota Balikpapan. Dijuluki Heptalogy, KKN kelompok 7 dari kelas D yang beranggotakan Said, Helmi, Rafy, Sindi, Agustina, Anita dan Rara mengabdi kepada masyarakat untuk memajukan wisata daerah. KKN bertajuk Optimasi Kelompok Tani Dan Wisata Edukatif Bamboe Wanadesa ini berlokasi di Jl. Giri Rejo I, RT. 026, Km. 15 Karang Joang, Balikpapan Utara. Lokasi KKN masuk sekitar 4 Kilometer ke dalam Jl. Giri Rejo melintasi flyover jalan tol Balikpapan - Samarinda hingga ke ujung area Waduk Manggar, disitulah KKN Heptalogy dilaksanakan.

 

 

Sebagai salah satu tim KKN ITK, Heptalogy didampingi oleh dosen dari Sistem Informasi yaitu Pak Arif Wicaksono Septyanto. S.Kom., M.Kom. dan dosen Bisnis Digital yaitu Pak M. Ikhsan Alif S, S.E., M.Sc selaku pengarah dan pengawas langsung pelaksanaan kegiatan KKN Heptalogy di Bamboe Wanadesa. Selama berkegiatan, komunikasi di lapangan didampingi oleh Bapak Muhtadi selaku Ketua Kelompok Tani Bamboe Wanadesa.

 

Pembuatan Papan Label Informasi Tanaman

 

Google Site Ekowisata Bamboe Wanadesa

 

Kolaborasi Membuat Konten Reels

 

Program Kerja yang diusulkan pada proposal kegiatan KKN berlandaskan pada keahlian atau bidang minat yang sejalan dengan jurusan anggota tim KKN, yaitu teknologi informasi. Dengan memanfaatkan Teknologi Informasi, optimasi kelompok tani sebagai pengelola utama Wisata Bamboe Wanadesa dilakukan melalui sosialisasi dan pembelajaran bersama di kelas desain video dan poster. Tak luput, dengan mengandalkan Google Site for Business, tim KKN memanfaatkannya sebagai media informasi yang bertautan langsung dengan label tanaman yang juga menjadi salah satu program kerja KKN Tim Heptalogy. Edukasi tanaman di Bamboe Wanadesa menampilkan deskripsi singkat tanaman-tanaman yang ada, menerangkan pula ciri dan contoh produk yang dapat dihasilkan dari tanaman terkait. Tujuannya agar masyarakat atau pengujung dapat menerima pengetahuan akan tanaman selain menikmati waktu libur di Bamboe Wanadesa.

 

Sekilas tentang Wisata Bamboe Wanadesa, dulunya hanya hutan milik warga yang berada di sekitar Waduk Manggar Balikpapan. Adanya program pemerintah dalam penanaman pohon bambu pada tahun 2015 menjadikan daya tarik tersendiri bagi masyarakat yang hobi memancing. Inisiatif untuk memastikan bahwa pengunjung merasa nyaman dan aman, Tim Ekowisata Bamboe Wanadesa atau yang dikenal Tim EBW berinisiatif mengambil pungutan sebagai balas jasa kebersihan di sekitar waduk sejak tahun 2019. Pemberdayaan sumber daya manusia dari warga sekitar dan pemanfaatan keasrian lingkungan, Ekowisata Bamboe Wanadesa terus berkembang, yang tadinya hanya sebuah tempat pemancingan bebas, tumbuh menjadi wisata alam bernuansa hutan dan waduk. Bamboe Wanadesa kini menjadi sasaran camping dan wisata perahu, bahkan pengunjung banyak yang hanya sekedar membawa makan dari rumah untuk dinikmati bersama keluarga di penghujung minggu.

 

 


Jelas teringat pada malam pembukaan KKN Heptalogy di Bamboe Wanadesa, pertama kalinya kami datang disambut sangat hangat oleh anggota EBW. Kehangatan yang mereka salurkan dan kesempatan yang terbuka untuk mengoptimasi sumber daya manusia dan alam menjadikan kami menjalankan kegiatan KKN dengan gembira di setiap hari Sabtu dan Minggu. Semoga proker yang telah kami kerjakan dapat bermanfaat bagi masyarakat serta terkenang hingga waktu yang panjang. Terima kasih Bamboe Wanadesa. Salam Cinta dari KKN Heptalogy.


Manfaat

1. Mempublikasikan Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN)
2. Sebagai referensi untuk kegiatan pengabdian masyarakat atau KKN berikutnya

AGENDA

12

Mar

Workshop Pembuatan Video Aftermovie KKN ITK
09.00 WITA s/d 12.00 WITA
Zoom Meeting : https://s.itk.ac.id/video_aftermovie

16

Feb

Scholarship Info Session : AUSTRALIA AWARDS
10.00 - 12.00 WITA
Zoom Cloud Meeting (https://s.itk.ac.id/zoom_aas)

11

Feb

Diseminasi Inovasi Edisi #1
13.30 WITA - Selesai
Via zoom meeting dan Youtube Institut Teknologi Kalimantan
Lihat Selengkapnya