Pengabdian kepada Masyarakat - Pelaksanaan Program Mahasiswa Mengabdi Desa dari Institut Teknologi Kalimantan telah berhasil dilaksanakan di Kelurahan Karang Joang KM. 15 tepatnya diarea kelompok ternak lele dengan tema “Penguraian Limbah Sampah Organik Menggunakan Sarana Maggot di Kampung Banyumas KM. 15”. Kegiatan ini betemakan “Penguraian Limbah Sampah Organik Menggunakan Sarana Maggot di Kampung Banyumas KM. 15” dan dibimbing oleh Bapak Febrian Dedi Sastrawan dan Bapak Rodlian Jamal Ikhwani berdasarkan pada permasalahan yang sedang dialami yaitu meningkatnya volume sampah organik maupun non organic, cara warga untuk mengurangi sampah biasanya dengan cara dibakar namun cara ini kurang tepat untuk mengatasi permasalahan akibat sampah tersebut karena dapat mencemari udara maka dari itu kami menggunakan sarana maggot guna mengurangi volume sampah, selain dapat mengurangi volume sampah maggot sendiri dapat dijadikan sebagai pakan unggas dan ikan, yang mana di Kampung Banyumas terdapat banyak kolam ikan lele yang dikelola oleh komunitas peternak lele, diharapkan dengan program maggot ini dapat membantu usaha warga dalam meningkatkan kualitas lele di Kampung Banyumas, Adapun persiapan yang kami lakukan yaitu melakukan survey di lahan kosong milik Pak Anwar didekat kolam ikan lele, kemudian menyiapkan alat dan bahan yang dibutuhkan.
Proses budidaya maggot ini, Langkah pertama yaitu membangun tempat 3x1 meter sebagai tempat budidaya nantinya, Langkah selanjutnya yakni mengumpulkan sampah organic maupun non organik dari rumah warga, pasar, maupun took buah-buahan, setelah terkumpulnya sampah maka Langkah selanjutnya yaitu menghaluskan sampah tersebut dengan cara di tumbuk maupun menggunakan alat penggiling sampah, supaya nantinya mudah dicerna oleh maggot tersebut, pada proses ini memerlukan waktu kurang lebih sampai 14 hari sampai maggot siap digunakan sebagai pakan unggas maupun ikan, setelah itu kami mengadakan sosialisasi terhadap komunitas peternak lele yang diketuai oleh Pak Anwar, pada sosialisasi ini kami menjelaskan peranan maggot dalam industry perikanan, yang mana di dalam maggot terdapat banyak sekali protein yang sangat berguna bagi ikan, akan tetapi penggunaan pakan maggot tidak boleh berlebihan karena tingkat protein didalam maggot cukup tinggi, maka dari itu perlu diimbangi dengan pellet ikan lele.
LPPM - Institut Teknologi Kalimantan