Optimalisasi Wisata Kampung Warna Warni Teluk Seribu Melalui Branding

  • 27 Juni 2023
  • Admin

Pengabdian kepada Masyarakat - Wilayah timur Kota Balikpapan didominasi oleh masyarakat nelayan dan kondisi alamnya sangat cocok untuk dijadikan sebagai objek wisata, khususnya di daerah pesisir Manggar. Salah satunya terdapat objek wisata yaitu Kampung Warna Warni Teluk Seribu. Baik pemerintah maupun masyarakat sekitar telah memanfaatkan kedua unsur tersebut dalam aktivitas sehari-hari masyarakat di daerah Manggar. Namun, pemanfaatan tersebut masih belum maksimal. Walaupun pemerintah telah membangun infrastruktur yang terdapat di objek wisata tersebut, tetapi masih perlu adanya pengembangan SDM di masyarakat dan memperbaiki fasilitas yang sudah tidak memadai, serta meningkatkan eksistensi objek wisata dengan cara branding melalui promosi pada media sosial agar tingkat perekonomian pariwisata di Kampung Warna Warni dapat terwujud.

Kegiatan mengenai pengembangan objek wisata Kampung Warna Warni agar dapat meningkatkan perekonomian masyarakat sangat penting dilakukan. Dengan memperbarui fasilitas yang ada, mempromosikan objek wisata ini secara luas dengan branding agar menarik wisatawan berkunjung. Kegiatan tersebut tentunya akan dapat memberikan dampak perekonomian yang lebih baik bagi mereka serta tingkat pariwisata yang meningkat juga akan dapat berimbas pada pendapatan daerah.

 

 

Oleh karena itu, dengan adanya kegiatan Kuliah Kerja Nyata di Kampung Warna Warni Teluk Seribu diharapkan dapat menghidupkan kembali kawasan wisata tersebut dan membawa kebermanfaatan bagi masyarakat sekitar. Adapun kegiatan yang dilakukan dalam pengabdian masyarakat ini meliputi:

1. Pembuatan Tempat Sampah: Tempat sampah yang disediakan terbuat dari ember bekas cat berukuran besar yang di daur ulang dengan cara dicat berdasarkan jenisnya yaitu warna hijau untuk jenis sampah organik dan warna kuning untuk jenis sampah anorganik, sehingga dapat membantu menjaga kebersihan lingkungan, serta menghimbau masyarakat sekitar dan wisatawan yang berkunjung agar tidak membuang sampah sembarangan.

2. Pembuatan Photobooth: Photobooth dibuat dari material balok kayu yang dirangkai bentuk persegi panjang berukuran 1 x 1 meter. Kemudian dilapisi dengan banner yang desainnya seperti tampilan laman beranda dari akun instagram KKN 3 ITK. Pada bagian tengah banner, biasanya berisikan konten postingan diberi bagian kosong dengan cara dipotong menggunakan cutter. Dengan adanya pembuatan photobooth ini diharapkan dapat menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung.

3. Pembuatan Spot Fotografi: Spot fotografi dibuat sebagai upaya menarik wisatawan untuk berkunjung ke Kampung Warna Warni Teluk Seribu. Proses pembuatan spot fotografi dimulai dengan pembuatan bingkai menggunakan papan triplek dan balok kayu yang dirangkai menjadi bingkai persegi berukuran besar. Bingkai papan yang telah jadi, diletakkan pada lahan kosong yang sebelumnya telah dibersihkan. Selanjutnya, papan spot fotografi yang telah jadi akan dilukis dengan desain yang dibuat sebelumnya yaitu bertemakan suasana tepi pantai sesuai dengan kondisi lingkungan Kampung Warna Warni Teluk Seribu.

4. Pembuatan Papan Nama Wisata: Kegiatan pembuatan papan nama wisata juga termasuk salah satu kegiatan KKN 3K ITK yang telah terlaksanakan. Papan nama wisata dibuat dari material kayu yang dirangkai seperti pagar berbentuk belah ketupat, kemudian disusun 2 lapisan dan berlawanan arah. Selanjutnya, papan penopang dicat berwarna hitam sementara untuk bidangnya dicat berwarna merah. Kemudian, huruf warna warni yang terbuat dari kayu sintetis ditempelkan pada bidang papan sehingga terlihat tulisan Teluk 1000 KKN 3K ITK yang unik dan estetik.

5. Pembuatan Peta Lokasi Wisata: Tahapan pembuatan peta lokasi wisata sama seperti pembuatan photobooth, dimana material yang digunakan juga berupa balok kayu yang dirangkai berbentuk persegi panjang. Kemudian, banner yang berukuran 1 x 1 m dipasang pada bingkai yang telah dibuat. Banner tersebut berisi informasi mengenai denah lokasi Kampung Warna Warni Teluk Seribu beserta wilayah sekitarnya seperti adanya rumah susun, pemukiman warga dan berada di tepi laut.

6. Pembuatan Akun   Instagram: Pembuatan akun instagram khusus untuk Kampung Warna Warni Teluk Seribu merupakan kegiatan yang ditujukan sebagai media promosi atau branding agar Kampung Warna Warni Teluk Seribu dikenal oleh masyarakat luas dan wisatawan. Kegiatan ini dilaksanakan paling akhir setelah semua kegiatan selesai dan telah direalisasikan.

 

 

LPPM - Institut Teknologi Kalimantan

AGENDA

12

Mar

Workshop Pembuatan Video Aftermovie KKN ITK
09.00 WITA s/d 12.00 WITA
Zoom Meeting : https://s.itk.ac.id/video_aftermovie

16

Feb

Scholarship Info Session : AUSTRALIA AWARDS
10.00 - 12.00 WITA
Zoom Cloud Meeting (https://s.itk.ac.id/zoom_aas)

11

Feb

Diseminasi Inovasi Edisi #1
13.30 WITA - Selesai
Via zoom meeting dan Youtube Institut Teknologi Kalimantan
Lihat Selengkapnya