Melalui KKN ITK, Mahasiswa Menyediakan Etalase Produk Olahan Kangkung Pada Kampung Kang Bejo Balikpapan Berbasis Website

  • 14 Juni 2022
  • Admin

Pengabdian Kepada Masyarakat - Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) 5E Jurusan Matematika dan Teknologi Informasi, Institut Teknologi Kalimantan mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat Kelurahan Sumber Rejo RT.40 di Kampung Kang Bejo. Berdasarkan hasil observasi di Kampung Kang Bejo yaitu daerah ini memiliki potensi sumber daya alam yang sangat besar tentunya dalam bidang ekonomi berupa kangkung, namun hasil panennya hanya dijual di lingkungan sekitar saja. Masyarakat menjualnya langsung ke pasar, ke pengepul dan beberapa dijual ke warga sekitar. Selain itu, masyarakat juga mengolah hasil kangkung menjadi beberapa produk makanan yang memiliki nilai jual yang dapat membantu perekonomian masyarakat di Kampung Kang Bejo. Adapun makanan yang diproduksi seperti bakwan kangkung, pempek kangkung, keripik kangkung, nasi pecel kangkung, serta salome kangkung.

 

 

Sumber daya kangkung ini yang menginisiasi adanya wisata edukasi bagi para pengunjung yang tertarik pada proses penanaman kangkung di Kampung Kang Bejo. Hasil panen kangkung di Kampung Kang Bejo dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar sebagai mata pencaharian. Meskipun Kampung Kang Bejo memiliki wisata edukasi, namun masih banyak masyarakat Kota Balikpapan yang belum menyadari adanya Kampung Kang Bejo ini. Dikarenakan kurangnya informasi mengenai Kampung Kang Bejo oleh masyarakat luas dan juga penjualan hasil olahan kangkung masih dilakukan secara tradisional sehingga jangkauan penjualan hanya di sekitar wilayah Kampung Kang Bejo. Oleh karena itu, kegiatan KKN ITK Kelompok 5E dengan program utama kami berupa perancangan sistem informasi berbasis website sebagai media informasi sekaligus etalase produk olahan kangkung pada Kampung Kang Bejo Balikpapan.

 

 

Kegiatan yang kami lakukan selama KKN yaitu hari pertama melakukan survei untuk memenuhi kebutuhan database website dan pengenalan anggota kelompok KKN ke masyarakat Kampung Kang Bejo, lalu kami melakukan sosialisasi keunggulan dan manfaat dari website Keranjang Bejo, setelah itu kami membuat desain website Keranjang Bejo, kemudian melakukan perancangan dan pengembangan website Keranjang Bejo, lalu mengadakan pelatihan atau training bagi masyarakat Kampung Kang Bejo agar lebih memahami dan dapat menggunakan website Keranjang Bejo. 

 

Menyebarkan informasi mengenai adanya website Keranjang Bejo melalui media sosial dan sarana lainnya, dan yang terakhir kami melakukan evaluasi terhadap website Keranjang Bejo. Nama website kami yaitu keranjangbejo.com pada website ini berisikan edukasi sayuran kangkung untuk para visitor dapat mengetahui bagaimana cara merawat kangkung yang baik dan benar mulai dari tata cara pemupukan, penyiraman, pembasmian hama, proses pemanenan, hingga penjualan produk yang ada di Kampung Kang Bejo.

 

 

LPPM - Institut Teknologi Kalimantan

AGENDA

12

Mar

Workshop Pembuatan Video Aftermovie KKN ITK
09.00 WITA s/d 12.00 WITA
Zoom Meeting : https://s.itk.ac.id/video_aftermovie

16

Feb

Scholarship Info Session : AUSTRALIA AWARDS
10.00 - 12.00 WITA
Zoom Cloud Meeting (https://s.itk.ac.id/zoom_aas)

11

Feb

Diseminasi Inovasi Edisi #1
13.30 WITA - Selesai
Via zoom meeting dan Youtube Institut Teknologi Kalimantan
Lihat Selengkapnya