Mahasiswa ITK Lakukan Mengembangkan Pariwisata Pengolahan Rumput Laut Menjadi Aneka Produk Pangan Melalui Program KKN

  • 4 Juli 2022
  • Admin

Pengabdian Kepada Masyarakat - Balikpapan memiliki potensi sumber daya alam yang cukup berpotensi untuk dikembangkan di berbagai sektor salah satunya adalah dengan memanfaatkan dan mengelola bahan pangan mentah berupa rumput laut menjadi suatu produk pangan bernilai ekonomi tinggi. Program Mahasiswa Mengabdi Desa (PMMD) ini berlokasi di Gang Swadaya  RT. 41, Teritip, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Wilayah ini terletak di pesisir laut Balikpapan sehingga memiliki potensi dibidang pertanian rumput laut. Budidaya rumput laut telah menjadi sumber penghasilan dari kelompok masyarakat di Balikpapan Timur khususnya di Gang Swadaya RT.41 Kelurahan Teritip. Namun, rumput laut mentah memiliki harga yang murah yaitu dikisaran harga Rp15.000 hingga Rp28.000 per kilogram nya. Hal tersebut dikarenakan rumput laut hanya dijual mentah dan belum adanya pengelolaan rumput laut menjadi produk setengah jadi maupun produk yang sudah jadi.

 

 

Tujuan dari adanya KKN Kelompok 2-I Institut Teknologi Kalimantan ini adalah untuk menaikkan nilai ekonomis rumput laut dapat dilakukan dengan membantu pelatihan pengelolaan rumput laut kepada masyarakat dari rumput laut mentah menjadi produk pangan yang lebih bernilai jual, bermutu gizi tinggi dan menarik. Adapun terdapat 3 produk olahan pangan yang diperkenalkan pada kegiatan ini,yaitu: cireng, kue kering dan nata de seaweed.

 

 

Kegiatan dilakukan dalam bentuk pelatihan interaktif kepada mitra yang utamanya ditujukan bagi ibu-ibu PKK yang berisikan pengetahuan terhadap teknik pengolahan dan teknik penjualan. Adapun sebagai branding, tim KKN memfasilitasi dalam pembuatan logo produk sebagai branding penjualan produk yang kelak akan dikelola mandiri oleh mitra. Dengan pengelolaan rumput laut menjadi produk pangan diharapkan dapat meningkatkan harga rumput laut dan dapat menjadi sumber pendapatan baru bagi masyarakat sekitar. Kegiatan ini ditujukan kepada ibu-ibu yang ada di RT. 41, Teritip. Dari Pelatihan pengelolaan rumput laut ini diharapkan dapat menarik minat ibu-ibu untuk membuat UMKM baru.

 

 

LPPM - Institut Teknologi Kalimantan

AGENDA

12

Mar

Workshop Pembuatan Video Aftermovie KKN ITK
09.00 WITA s/d 12.00 WITA
Zoom Meeting : https://s.itk.ac.id/video_aftermovie

16

Feb

Scholarship Info Session : AUSTRALIA AWARDS
10.00 - 12.00 WITA
Zoom Cloud Meeting (https://s.itk.ac.id/zoom_aas)

11

Feb

Diseminasi Inovasi Edisi #1
13.30 WITA - Selesai
Via zoom meeting dan Youtube Institut Teknologi Kalimantan
Lihat Selengkapnya