KKN ITK : Meningkatkan Eksistensi Masyarakat dalam Manajemen dan Pengolahan Sampah Rumah Tangga

  • 4 Juli 2022
  • Admin

Pengabdian Kepada Masyarakat - Kelompok 10 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Institut Teknologi Kalimantan melakukan program kerja di RT.11 Kelurahan Manggar Baru dibawah bimbingan Ibu Risty Jayanti Yuniar, S.T., M.T., . Program kerja ini mengenai proses manajemen dan pengolahan sampah rumah tangga di lingkungan sekitar RT. 11. Kegiatan ini dilakukan dengan mahasiswa menyiapkan fasilitas penunjang kegiatan seperti : bak sampah dan bak kompos. Mahasiswa melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar mampu untuk mengolah sampah organik dan anorganik. Selanjutnya, dilakukan monitoring hasil manajemen dan pengolahan sampah hingga akhirnya evaluasi kegiatan oleh pembimbing lapangan kami, yaitu : Bapak Ludiansyah selaku Ketua RT.11 Kelurahan Manggar Baru.

 

Tim KKN memberikan wawasan kepada masyarakat mengenai pentingnya manajemen dan mengolah sampah organik dan anorganik di lingkungan sekitar. Ibu Ismi Khairunnisa Ariani, B.Sc., M.Sc. Dosen Program Studi Teknik Lingkungan selaku pemateri pada kegiatan sosialisasi telah menyampaikan dan memberikan pengarahan langsung kepada masyarakat mengenai pentingnya manajemen dan mengolah sampah di lingkungan sekitar tempat tinggal agar terlihat lebih nyaman dan indah. Selain itu, beliau juga telah memberikan pengarahan mengenai jenis sampah organik dan anorganik, serta proses pengolahannya.

 

Melalui kegiatan ini, diharapakan masyarakat RT.11 Kelurahan Manggar Baru mampu untuk manajemen dan mengolah sampah hasil rumah tangga menjadi kompos yang dapat meningkatkan perekonomian dan menjaga lingkungan sekitar tetap bersih dan nyaman terhindar dari bau dan tumpukan sampah hasil rumah tangga. Warga RT. 11 Kelurahan Manggar Baru sangat antusias mengikuti sosialisasi kegiatan manajemen dan pengolahan sampah organik dan anorganik menjadi suatu produk yang bernilai ekonomis. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, ilmu yang disampaikan dapat diterapkan oleh masyarakat guna menjaga kebersihan lingkungan sekitar dan menambah nilai ekonomis bagi masyarakat yang mengelola.

 

 

LPPM - Institut Teknologi Kalimantan

AGENDA

12

Mar

Workshop Pembuatan Video Aftermovie KKN ITK
09.00 WITA s/d 12.00 WITA
Zoom Meeting : https://s.itk.ac.id/video_aftermovie

16

Feb

Scholarship Info Session : AUSTRALIA AWARDS
10.00 - 12.00 WITA
Zoom Cloud Meeting (https://s.itk.ac.id/zoom_aas)

11

Feb

Diseminasi Inovasi Edisi #1
13.30 WITA - Selesai
Via zoom meeting dan Youtube Institut Teknologi Kalimantan
Lihat Selengkapnya