Alat Pengering Ikan Hybrid : Meningkatkan Efisiensi Pada Pembuatan Ikan Asin

  • 29 Juni 2022
  • Admin

Pengabdian Kepada  Masyarakat - Kelurahan Manggar Baru yang terletak di Kecamatan Balikpapan Timur, Kota Balikpapan merupakan salah satu daerah penghasil olahan ikan asin. Sebagian besar penduduk di sini bermata pencaharian sebagai nelayan tangkap. Biasanya mereka menjemur ikan asin yang telah diolah hanya dengan bantuan sinar matahari dengan lama waktu penjemuran bergantung pada keadaan cuaca. Apabila cuaca tersebut mendukung untuk pengeringan ikan asin, maka hanya membutuhkan waktu sekitar 2 hingga 3 hari saja. Akan tetapi, dikala musim hujan atau cuaca yang tidak mendukung, membutuhkan waktu hingga 7 hingga 10 hari. Hal ini sangat berpengaruh kualitas dari ikan asin tersebut, mulai dari rasa, tekstur, dan lain-lainnya. Semakin cepat ikan tersebut kering maka hasilnya semakin baik. Apabila ikan tersebut kering semakin lama maka hasilnya akan kurang baik. Permasalahan ini tentunya sangat berefek pada perekonomian warga RT 32 Kelurahan Manggar Baru, karena harus mengganti kembali olahan ikan yang tidak layak untuk dikonsumsi.

 

Melihat permasalahan tersebut, kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) 2H Jurusan Teknologi Industri dan Proses Institut Teknologi Kalimantan memiliki sebuah gagasan untuk mengatasi permasalahan yang dialami oleh masyarakat RT 32 Kelurahan Manggar Baru. Adapun gagasan dari ide KKN ini yaitu membuat alat pengering ikan dengan metode efek rumah kaca dan hybrid. Alat ini dapat digunakan dalam berbagai kondisi cuaca apapun karena terdapat kompor yang sebagai pengganti sumber panas, sehingga walaupun sedang terjadi musim hujan, masyarakat tetap menghasilkan produksi olahan ikan asin ini dan dapat dipasarkan kepada masyarakat umum.

 

 

Kegiatan KKN ini dimulai antara Bulan Februari hingga Juni 2022. Pelaksanaan kegiatan  KKN ini dilakukan secara offline di rumah Ketua RT 32 Kelurahan Manggar Baru. Pelaksanaan kegiatan KKN ini dimulai dengan melakukan sosialisasi dan interaksi kepada masyarakat RT 32 Kelurahan Manggar Baru, mempersiapkan alat dan bahan yang digunakan, membuat perancangan dan pembuatan alat, dan pengujian alat pengering ikan tersebut. Dalam kegiatan Kuliah Kerja Nyata ini, kami juga melakukan sosialisasi mengenai bagaimana tata cara menggunakan alat pengering ikan asin hybrid ini dengan baik dan benar, supaya menghasilkan kualitas dari olahan ikan asin yang baik dan bermutu, sehingga dapat menambah nilai jual dari ikan asin tersebut.

 

Didalam mengeringkan ikan asin menggunakan alat pengering ikan metode hybrid ini, terdapat beberapa keunggulan dibandingkan dengan konvensional, diantaranya waktu pengeringan ikan asin lebih cepat, hanya membutuhkan waktu 1,5 hingga 2 hari dibandingkan dengan cara konvensional yang membutuhkan waktu 3 hingga 4 hari, dapat dilakukan dalam kondisi cuaca apapun sehingga apabila cuaca kurang mendukung warga tidak perlu khawatir dalam menjemur ikan asin dikarenakan pengeringan ikan asin dapat dilakukan dengan pemanas kompor gas, Ikan lebih higienis, dikarenakan diletakkan diruang yang tertutup, serta ikan lebih awet dan tidak mudah busuk sehingga tekstur dan kualitas ikan asin tersebut masih terjaga dengan baik.

 

 

Dalam pembuatan alat pengering ikan asin hybrid ini, tentunya kami memiliki target dan tujuan yang akan dicapai sesuai dengan tujuan Kuliah Kerja Nyata ini. Target tersebut dapat dikatakan berhasil apabila perekonomian warga RT 32 dalam pembuatan ikan asin dengan menggunakan alat pengering ikan hybrid ini meningkat dibandingkan dengan menggunakan cara konvensional, dapat meningkatkan efisiensi, produktivitas, serta kualitas dari ikan asin dengan alat pengering ikan hybrid dibandingkan dengan cara konvensional, dan meningkatnya penjualan dari olahan ikan baik untuk didalam dan diluar daerah.

 

 

LPPM - Institut Teknologi Kalimantan

AGENDA

12

Mar

Workshop Pembuatan Video Aftermovie KKN ITK
09.00 WITA s/d 12.00 WITA
Zoom Meeting : https://s.itk.ac.id/video_aftermovie

16

Feb

Scholarship Info Session : AUSTRALIA AWARDS
10.00 - 12.00 WITA
Zoom Cloud Meeting (https://s.itk.ac.id/zoom_aas)

11

Feb

Diseminasi Inovasi Edisi #1
13.30 WITA - Selesai
Via zoom meeting dan Youtube Institut Teknologi Kalimantan
Lihat Selengkapnya